Cerita Dibalik Prestasi Mahasiswa Universitas Esa Unggul di Ajang SEA Games XXX

Atlit Kampus Esa Unggul: Antara Jadwal Kuliah dan Latihan

ATMNews.id,Jakarta – Meski perhelatan SEA Games XXX di Filipina telah usai. Sejumlah catatan menarik memang sempat diberitakan, salah satu yang tak boleh dilupakan adalah perihal Universitas Esa Unggul sebagai peyumbang atlit saat kancah SEA Games berlangsung.

Atlit yang yang masih berstatus mahasiswa itu pun saat melakoni ajang bergengsi se-Asia Tenggara tersebut ternyata mampu mendulang pundi-pundi kesuksesan medali.

Jadi bukan saja mampu membawa nama baik kampus Esa Unggul, tetapi putra putra terbaik itu juga menorehkan tinta kebanggaan buat bangsa dan negara.

Anadelyda Kawengian adalah nama satu atlit soft tennis yang mampu mengais prestasi. Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Jurusan Public Relation meraih medali Perak Individual Singles (Single Putri Perak) di cabang Soft Tennis.

Menurut Anadelyda, meskipun harus berebut waktu dengan jadwal kuliah, tetapi prestasi yang didapatnya tidak terlepas juga karena hasil latihan rutin dan kerja keras sebelum SEA Games dilangsungkan.

“Intinya jika ingin meraih prestasi setinggi-tingginya kita harus mampu konsisten dalam latihan, jangan pernah mengeluh untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Karena usaha seseorang tidak akan mengkhianati hasil,” ucapnya beberapa waktu lalu kepada sejumlah media.

Dia berharap, ke depannya mampu memberikan prestasi yang membanggakan di sejumlah ajang baik nasional dan Internasional.

Sementara pada cabang olahraga (Cabor) lain, atlit yang masih tercatat menimba ilmu di Universitas Esa Unggul lima atlet dari cabang olah raga basket.

Artinya pada Cabor Basket menjadi salah satu cabang olah raga yang banyak mengambil pemain dari Universitas Esa Unggul.

Kelima mahasiswa Esa Unggul ini masing masing berlaga di Timnas Basket 3×3 Putri dan Tim Basket 5×5 Putra dan Putri.

Hasil membanggakan pun diraih oleh Timnas Bakset 5×5 Putri, tiga mahasiswi Esa Unggul yang tergabung dalam tim tersebut, yakni Kadek Pratita Citta Dewi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis/ Magister Manajemen, Husna Aulia Latifah dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis/ Manajemen, dan Dora Lovita dari Fakultas Ilmu Komunikasi/ Broadcasting, berhasil merebut medali Perunggu di Sea Games 2019.

Menurut Husna Aulia Latifah, torehan prestasi yang didapatkan bersama kedua rekannya tidak terlepas dari kerja keras dan konsistensi dalam latihan.

“Prestasi yang kami ukir di SEA Games tidak terlepas dari kerja keras dan latihan konsisten. Kami pun harus mampu membagi waktu antara kuliah dan latihan, tidak lupa adanya support dari keluarga, teman-teman dan kampus menjadi tambahan energi untuk kami dalam berlaga di ajang Sea Games,” ujarnya.

Tak ketinggalan bagi Mahasiswa Universitas Esa Unggul lainnya yang tergabung dalam Timnas Basket 5X5 Putra.

Kata Abraham Damar Grahita dari Alumni Fakultas Teknik/Teknik Industri juga menoreh prestasi karena berhasil membawa Timnas Basket Indonesia ke babak Semifinal SEA Games.

Sementara itu, Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma Dewi dari Fakultas Ilmu-ilmu Keseahatan/Kesehatan Masyarakat berhasil terpilih memperkuat Timnas Basket 3X3 Putri.

Kedepannya, bukan nama-nama atlit asal kampus Esa Unggul kali ini saja yang muncul di ajang SEA Games, tetapi akan lahir atlit lain yang juga mampu mengharumkan nama Indonesia di ajang internasional. (red)

Via Redaksi
Disarankan Untuk Anda
Komentar
Loading...