Suhendar Ganti Strategi Pencalonan, dari Perseorangan ke Jalur Parpol

Meskipun Kantongi 54.456 KTP

ATMNews.id, Tangsel – Suhendar, Bakal Calon Walikota Tangsel merubah strategi syarat pencalonan dari jalur perseorangan dengan proses pengusungan partai politik.

Dia beralasan, hingga delapan hari menjelang pendaftaran melalui jalur perseorangan, bersama tim telah memprediksi tidak bisa merealisasi pengumpulan jumlah KTP hingga sebanyak 71.143 lembar.

“Melihat kondisi ini kami tidak akan melakukan proses pencalonan melalui jalur perseorangan. Mengingat waktu dan KTP yang terkumpul saat ini ada sebanyak 54.456. Kita tidak akan bisa merealisasi,” ucap Suhendar saat konprensi pers di bilangan Serpong, Kota Tangsel, Rabu (12/2/2020).

Selain itu kata Suhendar, proses administrasi Silon di KPU diprediksi juga akan menjadi persoalan, pasalnya mengingat juga sisa waktu pendaftaran pencalonan perseorangan.

Maka itu kata dia, bersama tim akan menempuh syarat pencalonan melalui Parpol. Meskipun hanya mendaftar melalui PDI-Perjuangan dan PSI, kepada parpol lain Suhendar mengaku berharap tetap komunikasi dengan partai lain.

“Parpol tentunya mempunyai platform sama yaitu ingin membangun dan mensejahterakan masyarakat. Termasuk membangun masyarakat Tangsel lebih maju,” tukas akedmisi ini. (red)

Via Editor
Disarankan Untuk Anda
Komentar
Loading...