26 Kelurahan di Kota Tangerang Bebas Covid-19

Dari 104 Kelurahan

ATMnews.id, Kota Tangerang – Seiring bertambahnya kasus virus corona atau Covid-19 di Kota Tangerang, semakin banyak juga kelurahan yang dinyatakan terjangkit Covid-19.

Berdasarkan data terbaru hari ini Jumat (15/5/2020), kasus positif Covid-19 bertambah menjadi 255 kasus dengan rincian 24 kasus meninggal, 106 dinyatakan sembuh dan 125 masih dirawat.

Sedangkan dari total 104 kelurahan, tercatat hanya 26 kelurahan yang masih dinyatakan bebas dari kasus positif Covid-19 di Kota Tangerang.

Padahal pada Minggu (10/5/2020), masih ada 34 kelurahan yang dinyatakan bebas kasus Covid-19.

Berikut adalah 26 kelurahan di Tangerang yang saat ini masih bebas kasus Covid-19:

  • Kecamatan Batuceper

Kelurahan Batujaya
Kelurahan Poris Gaga Baru
Kelurahan Kebon Besar

Kecamatan Neglasari
Kelurahan Kedaung Wetan
Kelurahan Selapajang Jaya
Kelurahan Kedaung Baru

  • Kecamatan Larangan

Kelurahan Kreo
Kelurahan Cipadu Jaya

Kecamatan Cipondoh
Kelurahan Petir

  • Kecamatan Karawaci

Kelurahan Koang Jaya
Kelurahan Gerendeng
Kelurahan Nambo Jaya
Kelurahan Margasari
Kelurahan Karawaci
Kelurahan Nusa Jaya
Kelurahan Sukajadi

  • Kecamatan Jatiuwung

Kelurahan Gandasari
Kelurahan Manis Jaya

  • Kecamatan Karang Tengah

Kelurahan Parung Jaya

  • Kecamatan Ciledug

Kelurahan Tajur

  • Kecamatan Tangerang

Kelurahan Sukarasa

  • Kecamatan Pinang

Kelurahan Panunggangan Timur
Kelurahan Pakojan
Kelurahan Panunggangan
Kelurahan Nerogtog
Kelurahan Kunciran Jaya. (hisyam)

Disarankan Untuk Anda
Komentar
Loading...