Walikota Minta Masyarakat Jangan Persulit Pendataan BPS
BPS Kota Serang Data Jumlah Penduduk
ATMnews.id, Kota Serang – Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Serang melakukan sensus penduduk tahun 2020. Hal ini dilakukan dengan tujuan mengetahui data jumlah penduduk, komposisi, distribusi dan karakteristik penduduk kota Serang.
Untuk itu, Walikota Serang Syafrudin menyambut baik adanya sensus penduduk yang dilakukan BPS Kota Serang. Dan dirinya juga meminta kepada masyarakat Kota serang jangan mempersulit untuk memberikan data yang akurat.
“Saya meminta kepada masyarakat apabila ada petugas sensus penduduk jangan dipersulit, sehingga bisa memberikan keterangan yang sebenar-benarnya,” ujarnya saat ditemui di Pemkot Serang, Senin (17/2/2020).
Menurutnya, sensus penduduk sangat penting, karena di Kota Serang sudah beberapa tahun tidak ada sensus penduduk.
“Sensus penduduk sangat penting, saya menyambut baik dengan sensus penduduk online, karena sudah beberapa tahun tidak ada sensus penduduk. Sensus penduduk ini mencari yang benar benar data yang akurat, dari jumlah penduduk di kota Serang,” jelasnya.
Kemudian, Syafrudin meminta terutama OPD terkait dinas dukcapil dan kelurahan dan kecamatan untuk bisa membantu sensus penduduk di kota serang dengan serius. Karena sensus penduduk ini mencari data yang akurat.
Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Serang, Dadang Ahdiat menambahkan, sensus penduduk ditahap pertama di 2020 ini pendataan sensus penduduk online jadi pendataan mandiri. Kemudian, lanjut dia, masyarakat diminta secara kesadarannya untuk mengisi atau mengakses sensus.bps.co.id ini waktunya dari 15 Februari sampai dengan tanggal 31 Maret 2020.
“Tujuan pertama sensus ini yang pertama ingin mendapatkan data jumlah penduduk, terus komposiainya, distribusi, dan karakteristik penduduk Indonesia. Dan kalau ada permasalahan bisa langsung hubungi call center +68736732020 silakan kalau ada kesulitan dalam Pengisian nya bisa hubungi itu,” tandasnya. (Aden)