Ibunda Presiden Joko Widodo Tutup Usia Karena Kanker

Dimakamkan di Karanganyar

ATMnews.id, Solo – Ibunda Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sudjiatmi Notomihardjo tutup usia di Rumah Sakit Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah pada pukul 16.45 WIB, Rabu (25/3/2020).

Presiden Jokowi menjelaskan, ibunda tercinta wafat karena sakit kanker. Hal itu diungkapkan Jokowi dalam konferensi pers di Kota Solo.

“Ibu sudah 4 tahun menderita sakit, yaitu kanker dan sudah berobat. Kita semua berusaha, berikhtiar, berobat, utamanya di RSPAD Gatot Subroto. Tetapi memang Allah sudah menghendaki,” ungkap Jokowi di rumah duka.

Dengan kepergian ibundanya, Jokowi meminta doa dari seluruh rakyat Indonesia agar dosa almarhumah diampuni oleh Tuhan Yang Maha Esa.

“Atas nama keluarga besar, saya ingin memohonkan doa agar segala dosanya diampuni Allah dan husnul khatimah,” kata Jokowi.

Menurut Jokowi, pemakaman akan dilakukan esok hari, Kamis (26/3) pukul 13.00 WIB, di Pemakaman Keluarga Mundu, Selokaton, Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah.

Sebagai informasi, almarhumah lahir pada 15 Februari 1943. Beliau tutup usia pada 77 tahun. (Irur)

Disarankan Untuk Anda
Komentar
Loading...