Idris: Informasi Virus Corona Banyak Menyesatkan
DPRD DKI Minta Dinkes Optimalkan Informasi Virus Corona
ATMnews.id, Jakarta – Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, Idris Ahmad meminta Dinas Kesehatan DKI Jakarta mengoptimalkan kanal informasi mengenai virus corona. Menurut Idris, saat ini berkembang berbagai informasi menyesatkan yang tersebar melalui whatsapp.
Idris menjelaskan, informasi negatif yang beredar tersebut dapat memicu kepanikan masyarakat terhadap virus corona. Untuk itu, menurutnya, perlu ada sosialisasi kepada masyarakat sebagai upaya preventif terhadap virus itu.
“Karena banyak informasi negatif yang berkembang tentang virus korona yang dapat memicu kepanikan. Apalagi informasi dari whatsapp yang disebarkan,” kata Idris di ruang rapat Komisi B, Senin (27/1/2020).
Idris menambahkan, informasi yang menyesatkan soal virus corona bisa berdampak negatif. Padahal, katanya, pemerintah tengah mengupayakan agar virus yang datang dari Kota Wuhan di Cina itu tidak menyebar ke Indonesia.
“Menurut saya hal yang paling mengerikan dari bukan hanya virusnya, tapi propaganda terhadap penyakit ini. Nah dampaknya malah jadi negatif nantinya,” ujarnya.
Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti mengajak Komisi E DPRD DKI Jakarta untuk terlibat dalam menyebarkan informasi mengenai virus korona.
“Saya mohon dari anggota Komisi E berkenan kalau diundang ke media untuk ikut menjelaskan perihal penyakit ini. Untuk membantu menyiarkan kampanye atau memberikan informasi kepada masyarakat tentang virus ini,” pungkasnya. (Irur)