BNN Waspadai Peredaran Narkoba Ditengah Pandemi Covid-19

Jangan Alasan Ekonomi Jadi kurir dan Pengedar

ATMnews.id, Tangsel-Deputi Bidang Pemberantasan BNN, Irjen Pol Arman Depari menyatakan tetap mewaspadai peredaran narkoba meski ditengah pandemi Covid-19.

Saat ini diakuinya, sindikat narkoba masih banyak yang bermain dan mengendalikan di dalam Lapas.

“Termasuk salah satunya memindahkan ke penjara Super Maximum Sekuriti, yaitu di Nusakambangan,” ungkapnya
ditemui usai membagikan sembako di Komplek Ruko Villa Melati Mas, Serpong Utara Kota Tangsel, Kamis (14/5/2020).

Lanjutnya, jikalau itu keberhasilan tercapai jika tetap berpegang teguh pada komitmen masing- masing dan sesuai tugasnya secara profesional.

Namun, kebalikannya jika para pihak tidak perduli, walau gedungnya bagus, dan sistem pengamanannya lengkap, kalau tidak dibarengi kejujuran, mustahil tercapai.

“Sindikat narkoba saat pademi covid seperti sekarang ini, tetap harus diwaspadai,” ucapnya.

Kegiatan semacam ini, Arman mengingatkan jangan ada alasan ekonomi, lalu mengedarkan narkoba atau menjadi kurir.

“Oleh karena itu harus ada kerjasama antara aparat dengan masyarakat. Karena masyarakat lebih dominan untuk menghentikan para pemakai, pecandu,” tuturnya.

Di Kota Tangsel, kepada Atmnews.id, jenis Narkotika yang banyak beredar, Arman menyebut jenis sintetis dan ganja.

“Sasarannya dari kedua jenis ini adalah kalangan muda umur 15 tahun – 35 tahun dan sampai 40 tahun,” tutupnya. (Sugeng

Disarankan Untuk Anda
Komentar
Loading...