Gus Nuril Hadiri Pelantikan Pengurus PMII Ciputat
Anggota PMII Sebanyak 1,8 Juta
ATMnews.id, Tangsel – Salah satu pendiri Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), KH Nuril Huda Suaidi (81) menghadiri pelantikan pengurus PMII cabang Ciputat, di Gedung Syahida Iin Kampus 2 UIN Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Jumat, (17/1/2020) malam.
“Saya bersyukur saat ini jumlah anggota PMII yang terdata sebanyak 1,8 juta orang,” katanya.
Pada kesempatan tersebut Gus Nuril menceritakan 59 tahun yang lalu, anggota PMII itu hanya berasal dari fakultas-fakultas Islam tapi sekarang ini hampir semua fakultas itu ada anggota PMII.
“Saya cerita, dua bulan yang lalu, kedatangan PMII dari ITS Surabaya, padahal dulu disana itu ngga ada,” ucapnya.
Selain bersyukur dengan jumlah yang semakin banyak itu, Gus Nuril mengaku merasa kurang sreg dengan pembukaan acara disini.
“Ketidak enakan saya itu apa? NU itu, Ahli Sunnah Wal Jamaah, membuka pertemuan itu dengan Al Fatihah bukan dengan Bismillah. Saya ulangi NU itu membuka acara pertemuan apa saja tidak dengan Basmallah tapi dengan Al Fatihah,” tegasnya.
Dalam acara ini juga Gus Nuril mengingatkan posisi letak bendera kebangsaan Merah Putih harusnya di kanan posisi bendera PMII, bukan di sebelah kiri.
“Ini banyak, membaca Al Qur’an nya tidak beres, karena dua kali (hadir acara) anak-anak PMII baca Qur’annya tidak beres,” ucapnya.
Padahal sebagai genetasi muda dari ulama, ini kan Al Qur’an sebagai pedoman.
“Saya juga sering sama Ketua Umum PB PMII, gus adakan kursus Tilawatil Qur’an, kalau ngga ada gurunya, biar anak saya jadi gurunya ngga usah bayar,” ujarnya.
“Yang utama, membaca Al Qur’an harus ada gurunya, karena banyak beberapa undangan yang saya hadiri pembacaan Qur’annya tidak benar atau salah,” tutupnya. (Sugeng)