Gerakan Peduli Covid-19, BI Banten Sumbang 400 Paket Kesehatan dan Sembako

Untuk Pedagang Kaki Lima dan Pesantren

ATMnews.id, Serang – Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Banten memberikan bantuan kepada pengurus dan anggota Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) Kota Serang sebanyak 200 paket kesehatan dan sembako untuk empat pesantren.

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian Program Sosial Bank Indonesia, dan bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak Covid-19.

Dalam penyaluran bantuan itupun, BI Banten bersinergi dengan Ikatan Pegawai Bank Indonesia (IPEBI) Provinsi Banten. Titik sasaran pembagian sembako kepada tukang becak, ojek pangkalan, dan pemulung di kawasan rumah dinas BI Banten.

“Program ini merupakan dukungan dari BI Banten, untuk penanganan wabah COVID-19. Dengan mempertimbangkan sisi ekonomi masyarakat luas yang terdampak oleh COVID-19,” ungkap Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten, Erwin Soeriadimadja, seusai memberikan bantuan di kantornya, Jalan Raya Palima, Serang-Pandeglang, Senin, (11/5/2020).

Erwin juga mengingatkan, pedagang kaki lima sering melakukan kontak dengan banyak orang, maka bantuan yang diberikan berupa paket berisi alat maupun sarana kesehatan. Seperti masker maupun handsanitizer, dan bahan makanan pokok.

Di sisi lain, masih kata Erwin, pesantren juga merupakan salah satu penggerak pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, sehingga perlu diberikan bantuan sembako beras, gula, minyak goreng, tomat dan cabai. “Inipun dalam rangka mengurangi dampak penyebaran Covid-19. Sekaligus gerakan peduli terhadap sesama,” jelas Erwin.

Sementara itu, penyerahan PSBI Kepedulian Sosial Bantuan Dampak Covid-19 kepada pedagang kaki lima.

“Semoga dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari dan meringankan beban ekonomi yang dialami para pedagang akibat pandemic Covid-19, serta meminimalisasi penyebaran Covid-19. Kedepannya kita berharap dapat terjalin kerjasama berupa fasilitasi pembinaan keterampilan dan dukungan akses permodalan oleh pemerintah daerah dan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten,” tutup Ketua APKLI Kota Serang, Ayib Fauzi. (Aden)

Disarankan Untuk Anda
Komentar
Loading...