Anies Sebut Ramadan Tahun Ini Mirip Zaman Nabi Muhammad
Ibadah Dipusatkan di Rumah
ATMnews.id, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyebut bulan suci Ramadan tahun ini mirip zaman Nabi Muhammad SAW di mana ibadah dipusatkan di rumah. Pada zaman itu, kata Anies, semua ibadah dilakukan di rumah.
“Ramadan kali ini mirip dengan Ramadan pada saat Nabi Besar Muhammad SAW. Saat itu, semua tidak dikerjakan di masjid. Sempat tarawih di masjid, tapi kemudian tarawih di rumah. Buka puasa juga di rumah. Kegiatan peribadatan di rumah. Semua tidak dilakukan di masjid. Kali ini, kita mendapatkan kesempatan untuk memasuki bulan suci Ramadan di dalam suasana yang mirip dengan suasana itu. Ini kesempatan bagi kita,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Rabu (22/4/2020) malam.
Anies menegaskan, meskipun beribadah di rumah, masyarakat harus tetap bersemangat. Selain bisa berkumpul dengan keluarga, ibadah di rumah juga sebagai upaya mencegah penyebaran covid-19.
“Mari kita jalankan ibadah di bulan suci Ramadan itu dengan juga menjaga, mencegah penularan COVID-19. Dan ini sesungguhnya adalah kesempatan untuk kita mengukur. Mengukur kemampuan kita mengendalikan hawa nafsu, kemampuan kita untuk meningkatkan peribadatan,” jelasnya.
Anies menambahkan, bulan suci Ramadan yang bersamaan dengan PSBB ini dapat berjalan dengan baik dan dapat mengajarkan masyarakat tentang nilai ketakwaan yang baru.
“Pandang ini, perpanjangan PSBB ini, sebagai kesempatan untuk mengeratkan di dalam meningkatkan ketakwaan di dalam keluarga,” imbuhnya. (Irur)